Keefektifan Pemberian Tugas Akhir Kompetensi Dasar Dalam Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Pada Siswa Kelas VIII SMP Negeri 1 Walenrang


Penelitian ini adalah penelitian ex-post facto yang bersifat korelasional.  Bertujuan untuk mengetahui seberapa besar tingkat hasil belajar siswa  kelas VIII SMP Negeri 1 Walenrang pada kompetensi dasar lingkaran yang diajar dengan pemberian tes pada setiap akhir subpokok  bahasan, untuk mengetahui seberapa besar tingkat hasil belajar siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Walenrang pada kompetensi dasar lingkaran yang diajar tanpa pemberian tes pada setiap akhir subpokok bahasan dan untuk mengetahui apakah hasil belajar siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Walenrang pada pokok bahasan lingkaran yang diajar dengan pemberian tes pada setiap akhir kompetensi dasar lebih tinggi dari siswa yang diajar tanpa pemberian tes pada setiap akhir kompetensi dasar.Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VIII berjumlah 213 tahun pelajaran 2005/2006 yang terdiri atas 5 kelas paralel dengan jumlah siswa 213 orang. Sedangkan sampel yang diselidiki sebanyak 2 kelas dengan jumlah siswa 80 orang yang terdiri dari satu kelas eksperimen dan satu kelas kontrol. Dari dua kelas yang terpilih, dipilih satu kelas sebagai kelompok eksperimen dengan jumlah siswa 40 orang dan satu kelas sebagai kelompok kontrol dengan jumlah siswa 40 orang secara random.Hasil perhitungan, diperoleh nilai thitung sebesar 5,35 maka dapat dikatakan bahwa hasil belajar matematika siswa kelompok eksperimen lebih tinggi dibandingkan siswa dari kelompok kontrol pada taraf signifikan α= 0.05. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa hasil belajar matematika siswa yang diberi tes pada setiap akhir kompetensi dasar lebih tinggi dibandingkan dengan siswa pada kelompok kontrol yang tidak diberikan tes pada setiap akhir kompetensi dasar. Dengan demikian H0 ditolak dan H diterima. 


Tag : Skripsi
0 Komentar untuk "Keefektifan Pemberian Tugas Akhir Kompetensi Dasar Dalam Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Pada Siswa Kelas VIII SMP Negeri 1 Walenrang"

Back To Top